Google News merupakan salah satu layanan google untuk situs-situs dengan konten berita dan konten populer lainnya yang bisa dinikmati dengan gratis. Terdaftar di Google News merupakan dambaan setiap blogger, karena jika website terdaftar di Google News maka kesempatan mendapatkan traffic naik berkali-kali lipat. Disamping itu, jika website masuk dalam daftar Google News maka tidak perlu repot-repot dalam mengatur urusan SEO demi mendapatkan ranking pertama SERP ( Search Engine Result Page) milik Google khususnya.
Seperti Google Adsense, pada awalnya layanan Google News hanya tersedia dalam bahasa Inggris, namun sekarang sudah mendukung Bahasa Indonesia pula.
Apa kelebihan website yang masuk Google News?
Banyak kelebihan yang akan sobat dapatkan hanya dengan terdaftar sebagai situs pelayanan berita di Google News. Dalam mesin pencarian Google, situs berita mendapatkan porsi kanal tersendiri dan mempunyai prioritas dibanding situs lainnya.Google News berbeda dengan UCweb News yang mengcopy konten dan hanya sekedar memberikan link ke alamat asal blog dan sedikit kesempatan untuk mengunjungi situs asli karena semua isi konten sudah terpampang di UCweb News. Sedangkan Google News hanya menampilkan hasill pencarian yang diutamakan, tanpa membuat jaringan situs dengan menjiplak isi konten. Jadi setiap traffic yang masuk melalui Google News terhitung Organik.
Untuk lebih lengkapnya, mari kita kaji kelebihan yang akan sobat dapatkan bila website terdaftar gi Google News
Akan sangat cepat terindeks oleh search engine Google
Indeks yang terjadi pada sebuah situs akan menjadi sangat cepat, hal ini dilakukan Google karena sifat berita online yang memberikan informasi secara cepat. Sobat pasti pernah melihat situs-situs populer bisa masuk di halaman pertama Google meskipun baru posting artikel 38 detik yang lalu. Luar biasa bukan? Itu terjadi karena Google memprioritaskan dan mengutamakan pencarian relevan di Google News.Sementara, berapa lama Google melakukan indeks terhadap blog sobat? Saya yakin tidak secepat jika terdaftar di Google News. Walaupun bisa melakukan submit manual ke webmaster untuk indeks situs, namun tanpa masuk ke daftar Google News, situs masih belum diprioritaskan oleh Google.
Traffic organik meningkat tajam dan berkali-kali lipat
Pengunjung yang masuk ke dalam situs sobat merupakan pengunjung organik. Google hanya memprioritaskan hasil pencarian pada SERP-nya, pengunjung yang masuk adalah 100% organik.Selain itu, blog sobat bakal mendapatkan kesempatan traffic naik berkali-kali lipat dari sebelumnya. Kabarnya, pembaca Google News lebih dari 30 juta / hari. Beberapa pengalaman sobat blogger yang situsnya terdaftar Google News, traffic bisa naik sampai 4 kali lipat dari sebelumnya.
Mudah masuk dalam halaman pertama Google, meskipun tanpa SEO
Karena prioritasnya diutamakan, maka tak butuh optimasi SEO yang terlalu rumit, tanpa optimasi pun blog sobat akan mudah masuk halam pertama Google.Coba cek saja situs berita, kebanyakan isi tulisannya hanya 150 - 250 karakter saja. Padahal tulisan sedikit kabarnya berpengaruh pada SEO, namun nyatanya situs- situs berita dengan isi konten yang pendek itu selalu nongkrong di halaman pertama Google.
Meningkatkan Penghasilan Adsense
Karena pengunjung yang masuk kedalam blog sobat adalah pengunjung organik, maka pendapatan Adsense sobat pun akan naik. Pengunjung organik adalah yang memiliki nilai klik tertinggi pada Adsense.Nah, setidaknya 4 keuntungan diatas akan sobat dapatkan jika mendaftar ( dan diterima, hehe) di Google News. Menggiurkan bukan? meskipun namanya adalah Google News (Berita), namun tidak hanya situs berita saja yang dapat mendaftar. Google News juga menerima pendaftaran blog konten:
- Blog
- Tutorial
- Tips dan Trik
So, that's it!
Terima kasih telah berkunjung.